Pendidikan Abon Aziz Samalanga mulai dari pendidikan formal pada tahun 1937, Abon masuk Sekolah Rakyat atau disingkat dengan SR dan tamat pendidikan tersebut pada tahun 1944. Dari tahun itu pula Abon aziz mempelajari islam pada ayahandanya selama 2 tahun, pada saat itu orang tuanya pendiri Dayah Darul `Atiq Jeunieb sehingga Abon dari kecil Abon sudah diterpa dengan manisnya ilmu Agama islam.
Sejak1946 Abon pergi menuntut ilmu ke Dayah LPI MUDI Mesjid Raya Samalanga yang dipimpin oleh Tgk. H. Hanafiah (Teungku Abi) saat itu selama lebih kurang 2 tahun.Dan sejak tahun1948 Abon melanjutkan menuntut ilmu ke salah satu dayah yang dipimpin oleh teungku Ben (teungku Tanjongan) di Matangkuli Kabupaten Aceh Utara.
Kemudian tahun 1949 kembali ke MUDI MESRA untuk mengajar atau mengabdi disana,dan pada ketika tahun 1951 memutuskan pergi ke Labuhan Haji menuntut ilmu pada Salah seorang Ulama terbaik Aceh yaitu Syeikh Muhammad Waly Al-Khalidi atau orang mengenalnya dengan panggilan Abuya Mudawali.belajar disana lebih kurang 7 tahun.
Pada tahun 1958 kembali ke MUDI MESRA dan pada saat itu pinpinan Mudi Mesra Meninggal dunia dan beliau Menggantikannya.Dibawah kepemimpinan beliau dayah Mudi mesra juaga mengalami perkembangan yang lebih baik.
0 komentar:
Posting Komentar